BTPN Membantu Peranan Usaha Mikro


Kehidupan tidak pernah lepas yang namanya perekonomian yakni ada penjual dan ada pembeli, roda perekonomian ini seperti simbiosis mutualisme hubungan yang saling menguntungkan. Setiap orang memiliki beragam pengalaman tersendiri mengenai peran pelaku usaha Mikro dan kecil dalam membantu kita menjalanin kehidupan dan keseharian yang ada disekeliling kita. Mungkin terkesannya biasa saja, tapi coba kalau  ada bubur ayam pak Soleh yang setiap pagi jam 06.00 am sudah berkeliling menawarkan dagangannya. Ini sangat membantu, khususnya bagi diriku yang notabennya anak kos yang hidup sendiri, dengan adanya penjual bubur ayam keliling ini, perutku yang lapar jadi terisi dan pak Soleh pun merasa senang karena dagangannya pun laku.

Hidup itu memang membutuhkan peranan pelaku usaha kecil dan Mikro, karena mereka membantu proses kemudahan kehidupan. Nah, pasti bingung apa itu usaha mikro? Usaha Mikro adalah Peluang Usaha Produktif milik orang perorangan atau badan Usaha. Contoh usaha Mikro itu sendiri antara lain Industri makanan dan minuman, industri furniture kayu dan rotan, industri pandai besi, pembuat alat-alat,  usaha perdagangan seperti kaki lima serta pedagang di pasar hingga usaha peternakan ayam, itik atau perikanan. Termasuk usaha jasa seperti bengkel, salon kecantikan, ojek dan penjahit (konveksi), mereka adalah usaha Mikro.


Jadi bisa kebayang dong pentingnya peran pelaku usaha mikro dan kecil dalam kehidupan kita. Apalagi saat berurusan dengan pakaian, aku paling demen tuh jahit baju ke tukang jahit langganan. Selain jahitannya rapi, baju yang pas di badan memang paling enak, apalagi model dan motif bisa disesuaikan sesuai dengan keinginan kita. Oh iya, waktu itu juga aku pernah mengadakan kegiatan acara sosial yang paling menyenangkan kalau pakai seragam, misalnya kaos yang didesain dan di sablon sesuai dengan tema, dengan adanya penjahit konveksi dan tukang sablon ini memudahkan segala urusan dalam membuat seragam. Karena itu, Bank BTPN menyelenggarakan kompetisi penulisan Blog BTPN dengan tema “Terima Kasih Mass Market” memang sangat penting. Jadi, kita tahu bahwa usaha kecil dan Mikro itu ternyata sangat berperan penting dalam kehidupan kita.

Mungkin pada awalnya, kita pernah memandang rendah atau remeh kepada pedagang keliling atau pedagang di pasar. Padahal tanpa mereka, kita bakal kesusahan lho. Jadi teringat pengalaman sewaktu pergi liburan di Ubud Bali, nah saat itu tiba-tiba sandal kesayanganku talinya lepas. Bukannya aku tidak mampu membeli yang baru, namanya sandal kesayangan pasti masih ingin digunakan semaksimal mungkin sampai waktunya pensiun. Kebetulan di depan hotel tempatku menginap itu ada tukang sepatu. Jadi tertolong deh, tidak perlu ceker kaki untuk balik ke hotel mengganti sandal yang terputus. Jadi selamat deh, sandalku masih bisa dipakai beberapa bulan kedepan berkat jahitan tukang sepatu yang handal dalam pekerjaannya.

Terus bagaimana dengan arisan di rumah atau acara keluarga atau kegiatan sosial lain yang membutuhkan makanan ringan. Sedangkan kita tidak ada waktu untuk membuat makanan ringan. Industri rumah tangga khusus makanan ringan maupun home industri, adanya snack yang dijual sangat meringankan beban kita. Apalagi kalau memang makanannya sangat enak dan usahanya bisa berkembang, awalnya usaha kecil tetapi dengan bantuan modal bisa bertambah besar.

Jadi ingin membuat usaha sendiri sesuai dengan bidang atau keahlian tetapi masih belum memiliki modal? Dengan menabung di BTPN juga bisa lho, bahkan ada simulasi yang bisa diikutin dalam website khusus yang sudah disediakan BTPN lho dengan nama Menabung untuk Memberdayakan bisa diklik disinilinknya. Aku coba mengikutin simulasi yang tersedia caranya sangat mudah. Aku mencoba memasukan nominal terendah mulai Rp500.000,- hingga Rp5.000.000,- dan juga jangka waktu mulai 6 bulan hingga 10 tahun. Untuk itu aku memulai simulasiku sendiri dengan nominal Rp500.000,- dan untuk jangka waktu tiga tahun jadi dana ku yang akan tumbuh menjadi Rp 19.434.501,-

Tahukah kamu dengan menabung di BTPN ini akan membantu memberdayakan jutaan mass market di Indonesia. Salah satunya adalah Bapak Basundara yang memiliki usaha mainan. Usahanya terus berkembang karena ilmunya terus bertambah dengan mengikuti pelatihan dari program daya, ditambah memiliki motivasinya untuk mempunyai usaha mainan sendiri. Berkat usaha dan kerja kerasnya kini usaha mainan bapak ini telah memiliki omzet hingga 30 juta per bulan. Wuih keren banget kan. Tuh, dengan menabung di BTPN kita turut berpartisipasi juga dalam memberdayakan jutaan mass market di Indonesia. Mulai menabung yuk, dengan menabung kita memiliki uang simpanan untuk masa depan dan juga turut memajukan mass market yang ada di Indonesia, khususnya para pelaku usaha mikro dan kecil. Sehingga perekonomian akan terus berkembang dan memajukan Indonesia. Jadi, mari kita menabung dan menyimpan uang untuk masa depan atau bahkan bisa menjadi modal usaha di kemudian hari. Coba yuk simulasi yang disediakan BTPN untuk membantu merencanakan masa depanmu dalam mengelola keuangan dengan baik.



Step-Step Simulasi BTPN yang patut di coba

Picture 1


Picture 2

Penjelasan:
Picture 1 :
  • Begitu masuk ke dalam website, langsung klik mulai simulasi. Lalu mulai simulasinya ada dua cara langsung connect Facebook atau manual . Setelah itu, gampang banget tinggal ikutin saja step by step


Picture 2
  • Hasil simulasipun keluar dan juga ada contoh pengusaha kecil dan mikro yang sukses sesuai dengan jumlah nominal dan juga jangka waktu yang kamu tentukan sendiri.




Facebook Bank BTPN klik disini
Twitter Bank BTPN klik disini

Yuk ikutan juga lomba menulis blog mengenai terimakasih mass market, hadiahnya lumayan lho bagi yang beruntung. DL sampai bulan Februari.

Hadiah & Pemenang
  • Pemenang dipilih berdasarkan kesesuaian tema tulisan blog dan telah mengikuti Syarat & Ketentuan kompetisi
  • Pemenang utama mendapatkan tabungan BTPN Sinaya Rp 5.000.000
  • 4 Pemenang lainnya mendapatkan tabungan BTPN Sinaya Rp 2.500.000
  • Pemenang akan dihubungi lebih lanjut terkait mekanisme penyerahan hadiah
  • Setiap pemenang wajib mengirimkan data diri (melalui private message): nama lengkap, alamat domisili, nomor HP dan email yang bisa dihubungi
  • Panitia berhak membatalkan pemenang apabila tidak sesuai dengan syarat & ketentuan kompetisi
Note: Berdasarkan pengalaman pribadi dan referensi dari website btpn
Foto : sumber dari google search dengan kata kunci "usaha mikro"

0 Response to "BTPN Membantu Peranan Usaha Mikro"

Post a Comment