"Kalau yang ini (kartu Indonesia sehat) tidak bisa dipalsukan, karena sudah ada hologram dan tanda tangan saya," ungkap Khofifah sambil menunjukkan kartu kepada awak media di Pamekasan, Jumat (29/7/2016).
Khofifah pun meminta agar masyarakat yang menginginkan pelayanan kesehatan secara mandiri untuk mendaftarkan diri di kantor BPJS Kesehatan terdekat, agar tidak menjadi korban penipuan. Mari kita jaga bersama agar niat baik pemerintah untuk menyiapkan perlidungan sosial dengan pelayanan kesehatan jangan sampai disalahgunakan," ujar Khofifah.
Sementara untuk menyederhanakan jumlah kartu yang diterima oleh masyarakat dengan berbagai jenis kartu, pihaknya berencana untuk menggantinya dengan Kartu Bisa atau Kartu Kombo yang saat ini masih dalam uji coba.
Kartu tersebut nantinya bisa digunakan dengan berbagai macam fungsi mulai dari akses pelayanan pendidikan gratis, pelayanan kesehatan gratis, serta mendapatkan beras miskin.
Sumber : news.okezone.com
0 Response to "Beredar Kartu BPJS Palsu, Cara Ini Dapat Membantu Anda untuk Mengecek Keaslian Kartu Indonesia Sehat. SEBARKANLAH !!"
Post a Comment